Kompor Gas Quantum QGC – 301 Tes "Ada Display Digitalnya"



Quantun AGC - 301 Tes
Jaman kini mulai melangkah ke sistem digital. Tidak hanya alat komunikasi yang begitu pesat perkembangannya tapi kini mulai merambah ke perabotan rumah tangga. Mulai dari mesin cuci, penanak nasi hingga kini kompor mulai mengikuti. Sepertinya produk digital akan melingkupi semua kehidupan kedepannya.
Overview
Pihak Quantum melego QGC 301 Tes bersama dengan regulator dan kabel gasnya seharga Rp. 900.000 an. Disana kita diberikan tiga buah tungku dimana dua buah tungku berukuran besar dan sebuah tungku berukuran kecil. Dibagian depan, terdapat tiga buah tuas putar yang berfungsi untuk mengatur besar kecilnya api pada masing-masing tungku, sebuah tombol pemantik dan sebuah display bersama empat buah tombol kecil sebagi pengatur waktu alarm. Dibagian belakang terdapat dua buah tempat penyimpanan baterai yang terpisah dengan ukuran baterai “A” dan “AA”.
Pertama kali melihat kompor gas ini kami mengira Quantum QGC 301 Tes menggunakan sistem digital untuk menjalankan kerjanya. Hal ini karena melihat ada display berukuran kecil dan tombol pengaturan waktu. Juga ditambah beberapa kabel yang terlihat didalam kompor yang mengarah pada masing-masing tungku. Namun nampaknya perkiraan kami salah. Display itu adalah display mengatur waktu alarm yang dapat kita sesuaikan dengan kondisi yang dibutuhkan. Alarm ini sangat membantu bila anda sering memasak sambil melakukan hal yang lainnya seperti mencuci, bertelephon, menyapu ataupun ketika anda diajak ngobrol oleh tetangga. Anda tinggal menset waktu yang kira-kira dibutuhkan untuk mematangkan masakan itu dan tentunya tidak sampai hangus.
Disain
Tungku
Quantum QGC 301 Tes membawa tiga buah tungku dimana dua buah tungku berukuran normal dan satu buah tungku berukuran kecil. Dimasing masing tungku terdapat burner berwarna kuning sesuai dengan ukuran dari masing-masing tungku. Burner ini selain berfungsi sebagai pemecah api agar merata disetiap sisi juga sebagai pengantar panas yang baik. Ini tentunya sangat membantu dalam mempercepat pemanasan waktu memasak sehingga berakhir pada penghematan bahan bakar yang digunakan.
Tuas Pengatur Api
Karena memiliki tiga buah tungku maka Quantum QGC 301 Tes juga memiliki tiga buah tuas pengatur api. Satu tuas berada di sisi kanan display yang bersanding dengan tombol pemantik, dan dua tuas lainnya berada di sebelah kiri display. Ketiga buah tuas berbentuk lingkaran dengan segitiga diatasnya. Masing-masing tuas terasa ringan diputar baik waktu awal menghidupkan ataupun mematikan dan mengatur besar kecil api. Hal ini berbeda dari kompor biasa yang terintegrasi dengan pemantik api sehingga waktu awal menghidupkan memerlukan sedikit tekanan. Tentu saja ini memberi kesan positif dimana kita tidak lagi memutar pelan pada awal menghidupkan atau juga kita tidak perlu hentakkan untuk menghidupkan api. Tapi tentunya kita akan sedikit repot menginat pemantik tidak terintegrasi langsung dengan tuas sehingga kita harus bekerja dua kali. Tapi ini hanya pada awalnya saja, bila sudah terbiasa ini bahkan akan lebih mudah dan menyenangkan dari pada kompor biasa.
Pemantik Elektrik
Berbeda dengan kompor gas lama yang menggunakan pemantik biasa, Quantum QGC 301 Tes ini telah menggunakan pemantik elektrik. Ditenagai dengan baterai “AA” pemantik ini terasa ringan saat digunakan. Kita hanya perlu memutar tombol kontrol besar kecil gas pada posisi sedang kemudian tinggal tekan tombol pemantik elektriknya dan apipun menyala dengan halus. Meskipun hanya ada satu tombol pemantik tapi ternyata bila ditekan maka ke tiga tungku akan memantikkan percikan bunga api secara bersamaan. Ini mungkin telah dirancang oleh para disainer Quantum agar menghemat tempat dan lebih evisien. Begitupun ketika nanti baterai habis. Kita hanya tinggal mengantinya dengan mudah. Ini tentu berbeda dengan pemantik biasa yang bila habis kita akan sedikit repot untuk menganti biji pemantiknya.
Alarm
Sebagaimana telah dijelaskan diatas, Quantum QGC 301 Tes telah menyematkan fitur alaram pada dirinya. Pengoperasiannya pun cukup mudah. Kita hanya tinggal menekan tombol on/off kemudian kita set waktunya baik itu menit dan detik kemudian tekan tombol start maka prosespun akan berjalan. Kemudian bila ada kesalahan dalam mengeset waktu dan kita ingin mengulanginya lagi atau bila kita ingin mengembalikan ke awal atau nol lagi kita tingal meresetnya yaitu dengan menekan tombol menit dan detik secara bersamaan maka akan langsung display menunjukkan angka nol.
Suara yang dikeluarkan alarm ini cukup nyaring. Sehingga bila kita meninggalkan kompor dengan keadaan menyala dan alarm dengan keadaan aktif maka ini akan sangat membantu. Tapi tentunya suara alarm ini jadi akan sia sia bila anda meninggalkannya terlalu jauh atau ada suara lain yang menghalanginya. Alangkah lebih baiknya bila pihak Quantum kedepannya mengintegrasikan alarm ini dengan automatis system yang mampu mematikan nyala api. Tentu akan sangat membantu dari pada hanya sekedar suara pengingat saja.
Kinerja
Quantum QGC 301 Tes memiliki kinerja yang baik. Dia mampu menyuguhkan api yang stabil di ketiga tungkunya. Alaram juga bekerja sangat baik sesuai waktu yang di setting.
Kendala yang dialami biasanya terdapat pada kabel instalasi. Kabel installasi biasanya berada di bagian bawah kompor. Karena dia berada di bawah biasanya sering terlewatkan dari proses pembersihan. Akhirnya banyak kotoran yang menempel baik itu minyak maupun sisa-sisa bahan masakan. Biasanya ciri dari kabel installasi yang mulai terganggu adalah pemantik elektrik yang tidak dapat bekerja dengan maksimal. Hal ini kami alami benar dimana pemantik elektrik mengalami kendala mati. Sudah diganti baterainya namun tetap saja dia tidak mau mengeluarkan percikan api. Tetapi setelah bagian-bagian kabel installasi dibersihkan dan sekalian di benarkan posisinya, pemantik elektrik kembali dapat bekerja dengan maksimal kembali.
Bahan yang digunakan oleh Quantum pada QGC 301 Tes ini cukup baik. Selama 5 tahun menggunakannya sampai sekarang, dia tidak terlihat keropos baik di body maupun tungkunya. Dudukan penyangga di tiga tungkunya masih kuat, tidak mengalami bengkok dan benar-benar masih dalam keadaan prima untuk menyangga panci maupun penggorengan dan alat masak lain. Sepertinya Quantum QGC 301 Tes didesan dengan bahan yang mampu bertahan lama. 
Kelebihan
Yang menurut kami menjadi kelebihan dari Quantum QGC 301 Tes ini adalah pemantik elektriknya. Dengan pemantik elektrik ini kita tidak akan mendengar lagi suara keras dari tuas pengatur api ketika menyalakan kompor. Kita cukup memutar tuas pengatur api dengan ringan kemudian menekan tombol pemantik elektrik dan sekejap apipun nyala. Selain itu, baterai yang di gunakan oleh pemantik elektriknya juga terbilang irit. Terhitung kami hanya menggantikan baterai sekitar 2 kali di pemakaian yang hampir 5 tahun.
Kesimpulan
Dia adalah Quantum QGC 301 yang membawa nama Tes. Artinya mungkin dia hanyalah seri percobaan dari kompor Quantum. Namun dengan beberapa fitur yang dibawa Quantum QGC 301 Tes memberi beberapa warna tersendiri bila anda baru beralih dari kompor biasa ke kompor elektrik. Penambahan alarm dan pemantik elektrik yang semakin memanjakan saat memasak menjadi nilai laebih dari QGC 301 Tes ini. Akan tetapi belum terintegrasinya fitur alarm dengan aliran gas menjadi nilai kurang. Alarm terasa sia-sia karena hanya bisa mengeluarkan bunyi peringatan saja. Alangkah baiknya fitur ini terintegrasi dengan tungku sehingga bila waktu yang diatur telah sampai dan tidak ada respon dari manusia secara automatis alarm itu mematikan nyala api. Fitur ini mungkin lebih berguna daripada sekedar pemberitahuan saja

Mungkin Anda Suka :

Komentar